Laman

Sabtu, 07 Agustus 2010

> dial Up dengan gnome-ppp via n2112 /pl2303

> Berangkat dari kejengkelan saya atas distro ubuntu dan turunannya yang tidak pernah menyertakan secara default gnome-ppp sebagai tool untuk koneksi secara dial up. karena ubuntu hanya menyertakan tool wvdial walau dalam modus text. disini saya tidak akan menyinggung cara penggunaan wvdial karena saya pikir wvdial hanya untuk kalangan mid level karena dengan seabreg konfigurasi yang sangat rumit.
Gnome-ppp adalah tool front end wvdial untuk koneksi dial up  dilingkunan desktop gnome dan kompatible desktop (xfce, lxde, e17, open box, dll) jika mengutip dari wiki; Gnome-PPP is a front end to the Point-to-Point Protocol dialer Wvdial. It is meant to make it easier to configure a dialup connection, and supports a system tray icon. As of May 2009, the website is dead and the application appears to be discontinued, although it can still be downloaded from ubuntu.com. Intinya adalah dial up menggunakan tool gnome-ppp sangat mudah bahkan untuk konfigurasi mendeteksi modem yang dipasang.

Bagaimana cara mendapatkannya bila sama sekali tidak punya koneksi jaringan? caranya download manual bisa diwarnet, di jaringan kantor walaupun curi-curi pake account proxy bos, atau di komputer tetangga yang udah bisa koneksi internet :-D hehehe..  untuk memperoleh gnome-ppp dibutuhkan minimal 6 item file pendukung/depedensi  (file utama dan file library) dan cara menginstalnya -pun harus berurutan, berikut file yang harus di install satu per satu http://packages.ubuntu.com/karmic/wvdial;
1. libxplc0.3.13_0.3.13-1_i386.deb
2. libwvstreams4.4-base_4.4.1-0.2ubuntu2_i386.deb
3. libwvstreams4.4-extras_4.4.1-0.2ubuntu2_i386.deb
4. libuniconf4.4_4.4.1-0ubuntu2_i386.deb
5. wvdial_1.60.1+nmu2_i386.deb
6. gnome-ppp_0.3.23-1ubuntu2_i386.deb


> Setelah mendapatkan (download) file tersebut bisa langsung diinstall langsung dari folder >dengan double click file-nya > sampai mucul dialog box package install (file yg di tuju) kemudian ulangi sampai ke-6 file terinstall dengan sukses.



> Berikut step by step configurasi menggunakan layanan telkom flexi unlimited /bulan. modem yang digunakan adalah handphone nokia 2112 / 2115 / 2116 dengan cabel data dku-5 / ca-42. setelah mendapatkan user id /account untuk akses unlimited flexi




> Setelah hp/modem di sambungkan via dku-5 ke port usb computer > dan biarkan hp/modem pada posisi on. secara default hak akses dial up adalah root / su / sudo.  buka terminal dan ketikan $ sudo lsusb (untuk memastikan bahwa usb terdeteksi di ubuntu.


> Kemudian ketikan $ sudo gnome-ppp.
ketikan user name= account akses yg diberikan oleh flexi dan untuk pasword= telkom
phone number = #777 dan beri centang pada remember password.
> Kemudian pilih tombol > setup dan pilih > tombol detect untuk mendeteksi (auto detect) modem yang telah terpasang. << sekedar info; untuk kabel data dku-5 / ca-42 tidak memerlukan driver tambahan karena linux secara default sudah mensuport kabel data dan hp modem nokia >>. kemudian pilih > tombol init strings
> Kemudian akan muncul dialog box init strings dan isikan di kolom init 2 sebagai berikut : "AT+crm=1; AT+cso=33" atau "AT+crm=1; +cso=33" (tanpa titik dua) pastikan setelah mengetikan init stings tersebut kursor sudah di non aktifkan, dan klick > tombol clouse.






 
> Untuk memastikan koneksi dial up sudah terhubung salah satunya dengan munculnya icon di aplication launcher yang berada di panel. untuk memunculkan /docking notification gnome-ppp maka pada dialog box setup pilih > bar option dan pada check box on connection centang "dock in notification area" kemudian close.


> Tiba saatnya untuk menjajal koneksi internet dengan dial up gnome-ppp. dan bisa dilihat pada terminal view script apa saja yang sedang dijalankan / eksekusi oleh gnome-ppp. selamat mencoba!! :-D ::posted by teguh adoubleue::




>note:   
untuk menjadi bagus tidak perlu saftware yang mahal apa lagi harus membeli ber dolar-dolar. Solusi murah hebat dan efisien adalah gunakan open source software yang berlisensi GPL (general Public Licensi www.gnu.org/licenses/gpl.html Ubuntu  adalah  distro Linux yang modern berbasis debian. kehandalan sistem sudah teruji. kekayaan aplikasi sangat banyak. audio, video, grafis complite!! more info find at http://www.ubuntu.com 

Blog ini dibuat under OS blankOn  http://dev.blankonlinux.or.id/  dan http://www.blankonlinux.or.id/  yaitu distro linux yang source codenya diambil dari ubuntu. yang mana aplikasi yang dipaketkan didalamnya adalah open source software / GPL. semua foto dokumentasi di edit dengan GIMP



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

give your comment please...